Wisata alam Air Terjun Kedung Pedut Kulon Progo-informasi dan harga ticket
Kulon Progo kini adalah kawasan wisata di Daerah Istimewa Yogyakarta yang mempunyai banyak sekali pesona alam.Pesona alam yang di miliki Kulon Progo kini tak kalah menarik dengan Daerah-Daerah wisata lain khususnya di Yogjakarta.Saat ini Kulon progo sedang mengembangkan potensi-potensi alamnya yang mempesona yang berada di seluruh wilayahnya,dan apalagi pembangunan bandara Internasionalnya yang berada di Kabupaten ini akan segera jadi,pasti akan menambah keramaian di Kabupaten ini.
Salah satu keindahan alam yang mempesona di kabupaten Kulon progo adalah air terjunnya.Di kulon progo ini memiliki beberapa air terjun yang sangat indah dan mempesona, jika anda mengunjungi air terjun Kembang Soka,dan Taman sungai Mudal.maka anda juga wajib mengunjungi air terjun yang satu ini ,yaitu Air terjun Kedung Pedut.
Nama Air Terjun Kedung pedut mungkin masih terdengar asing ,namun air terjun yang satu ini sangatlah indah dan asri ,dengan nuansa yang masih sangat-Sangat alami sekali.
Air terjun Kedung Pedut ini berlokasikan di Desa Jatimulyo,Kecamatan Giri mulyo,Kulon Progo,Yogyakarta.
Di air terjun ini,gulungan air jatuh ke kolam bawah dan dapat membuat kabut kabut tebal.
Air terjun ini di beri nama Kedung Pedut yang berarti kolam alami dan pedut berarti kabut,kabut yang terjadi dari kolam alami.
Lokasi air terjun Kedung Pedut ini berada di atas area perbukitan,jadi tidak heran bila pemandangan air terjun Kedung Pedut ini sangat lah mempesona.
Pesona air terjun Kedung Pedut
air terjun kedung pedut. |
Yang sangat di kagumi di air terjun Kedung Pedut ini selain pemndangan alamnya yang masih terjaga adalah warna air nya ,air terjun ini memiliki warna hijau toska muda dan sangat amatlah jernih sekali,mungkin kalian yang belum pernah datang ke tempat ini akan penasran dengan warna air di tempat ini.
Di tempat ini ada beberapa kolam layaknya kolam renang mulai dari atas sampai ke bawah dan kedalaman masing-masing kolam berbeda.Untuk kedalaman kolam yang paling dangkal sampai yang paling dalam pun ada.Di air terjun ini kedalaman kolam yang paling dalam adalah 4m,dan ada tempat semacam tower dari bamabu ,buat kalian yang suka meloncat dari ketinggian,pasti akan suka mencobanya untuk melompat dari atas tower ini.Buat kalian yang tidak bisa berenang jangan khawatir di tempat ini di sediakan pelampung.
Air terjun Kedung Pedut ini di buka untuk umum sejak tanggal 15 febuari 2015.
papan tulisan di area wisata. |
Untuk menuju Air Terjun Kedung Pedut ini anda harus berjalan kaki dari lobi loket ticket sampai ke tempat air terjunnya,dengan jarak yang lumyan jauh.Tapi tenang saja anda tidak akan merasa capek karena sepanjang perjalanan,anda akan di suguhi pemandangan alam yang sangat indah.
Di tempat wisata alam ini,kini suda di lengkapi dengan fasilita, seperti ; meja,kursi serta gubuk gubuk kecil dan tempat penitipan barang.Jika anda ingin berenang menikmati segarnya air terjun di sini,tidak usah khawatir dengan barang barang anada karena sudah ada penitipan barang dan di jaga sama petugas di air terjun ini.Di tempat ini di lengkapi beberapa toilet,jadi jika anda habis berenang bisa langsung ganti pakaian anda di toilet yang berada di dekat air terjun itu.Selain itu di kawasan wisata ini banyak warung warung kecil,jadi anda tidak usah khawatir bila haus atau lapar hehe.
Sensasi kesegaran air terjun Kedung Pedut.
foto di salah satu airterjun di kawasan kedung pedut. |
Sensai kesegaran air terjun ini sangat lah menyegarkan ,di karenakan air terjun ini sangat sangatlah alami dan airnya sangat lah jernih.Bila anda datang kesini,melihat kondisi air seperti ini,pasti anda ingi langsung segera mandi dan bermain air d sini hehe.saya menyarankan agar anda datang ke sini di waktu pagi hari ,bila anda datyang di sore hari ketika bermain air di sini akan terasa dingin sekali,Namun jika anda datang di sini di pagi hari akan terasa segar sekali.
Jika anda datang ke tempat ini musim penghujan anda harus ekstra hati hati di karenakan jalan yang licin membuat anda rawan terpeleset.Akses jalan di sini sudah di perbarui sehingga berjalan akan terasa lebih nyaman namun d saat musim hujan akan lebih licin.Saya menyarankan anda kunjungi tempat ini saat tidak musim hujan, supaya anda bisa puas menikmati kesegaran air terjun ini.
Jika anda telah sampai di kawasan air terjun ini sebaiknya anda mencoba semua kolam kolam yang ada di sini mulai yang di atas sampai yang bawah dan rasakan sesnsasi kesegaran yang berbeda.
Ticket masuk dan parkir.
Wisatawan dapat menikmati semua keindahan alam di air terjun ini dengan membayar 10.000ribu rupiah per orang .jika anda membawa kendaraan akan d kenai biaya parkir sebesar 3.000 rupiah..Tempat parkir di sini sangatlah luas dan tentunya aman.
foto ticket masuk. |
Tips jika anda akan datang ke lokasi wisata ini.
Jika anda berencana akan mengunjungi tempat ini anda di sarankan membawa kendaraaan yang normal,di karenakan akses jalan menuju tempat wisata Kedung Pedut ini sangatlah nanjak dan jalan nya berkelok kelok.Bila anda kurang ahli dalam berkendara saya sarankan agar anda membonceng saja.Bagi anda yang berkendara dengan mobil tenang saja,akses jalan ini dapat di lewati mobil,jadi dengan berkendara mobil pun anda dapat sampai ke tempat wisata ini.